Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Merdeka (Unmer) Malang menyelenggarakan yudisium lulusan mahasiswa, semester genap tahun akademik 2023 / 2024, Pada hari Jumat, 2 Agustus 2024, bertempat di Aula FEB Unmer Malang. Pembukaan acara yudisium dilakukan langsung oleh Dekan FEB Unmer Malang, Prof. Dr. Fajar Supanto, M.Si, dengan didampingi oleh Wakil Dekan I FEB, Dr. Retna Safriliana, SE., M.Si., Ak., CA dan Wakil Dekan II FEB, Dr. Saman Abdul Azis, M.Si, dan juga dihadiri para pimpinan program studi di lingkungan FEB Unmer Malang, yaitu: Ketua Program Studi Ekonomi Pembangunan, Dr. Aris Siswati, SP., MM, Sekretaris Program Studi Ekonomi Pembangunan, Juwita Purnami Restu Suwondo, SE., MBA, Ketua Program Studi Manajemen, Irany Windhyastiti, SE., MM, Sekretaris Program Studi Manajemen, Roby Nur Akbar, S.AB., M.AB, Ketua Program Studi Akuntansi, Dra. Suprapti, MM, dan Sekretaris Program Studi Akuntansi, Pujangga Abdillah, SE., M.Ak., CSRS., CertDA. Hadir juga perwakilan dari Pusat Karir yang memaparkan tentang dunia kerja, serta dari pihak Pascasarjana Unmer Malang yang memaparkan tentang studi lanjut ke S2.
Dekan FEB Unmer Malang, Prof. Dr. Fajar Supanto, M.Si, dalam sambutannya berpesan kepada para lulusan yudisium periode ini, untuk menjaga nama baik almamater dan dapat mengamalkan ilmu yang telah didapat di kampus ini. Menurutnya, bekerja setelah lulus atau melanjutkan studi pada jenjang pascasarjana adalah sama-sama baik, dan kuncinya adalah kedisiplinan, agar meraih kesuksesan, tukas guru besar dalam bidang manajemen sumber daya manusia ini. Wakil Dekan I FEB Unmer malang, Dr. Retna Safriliana, SE., M.Si., Ak., CA, dalam pemaparannya mengatakan, bahwa jumlah peserta yudisium kali ini adalah 97 mahasiswa, yang terdiri dari: Program Studi Ekonomi Pembangunan (5 mahasiswa), Program Studi Manajemen (53 mahasiswa), dan Program Studi Akuntansi (39 mahasiswa), dengan IPK tertinggi: 3,98. Beliau juga menyampaikan capaian-capaian FEB Unmer Malang dalam bidang akademik, termasuk peringkat akreditasi program studi yang terus mengalami kenaikan dari “A”, menjadi Unggul, yaitu S1 Manajemen dan S1 Akuntansi. Sementara itu, Wakil Dekan II FEB Unmer Malang, Dr. Saman Abdul Azis, M.Si, mengingatkan kepada para peserta yudisium terkait tanggungan keuangan yang wajib diselesaikan, sebelum pelaksanaan wisuda nantinya.
Untuk mahasiswa peserta yudisium FEB Unmer Malang, pada semester genap tahun akademik 2023 / 2024, yang meraih juara / peringkat terbaik adalah sebagai berikut :
# Tingkat Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) :
- Fattakhillah Maulani (Program Studi Akuntansi).
- Khoirunnisa Novia Ulfianing Iswoyo (Program Studi Manajemen).
- Amelia Kiki Putri Maria (Program Studi Akuntansi).
- Murahardy (Program Studi Akuntansi).
- Muhammad Ardiansyah (Program Studi Manajemen).
# Tingkat Program Studi Manajemen :
- Khoirunnisa Novia Ulfianing Iswoyo.
- Muhammad Ardiansyah.
- Natalia Ellianasari Putri Setiawan.
- Ferdian Izza Fahrezi.
- Achmad Zainul.
# Tingkat Program Studi Akuntansi :
- Fattakhillah Maulani.
- Amelia Kiki Putri Maria.
- Murahardy.
- Renita Ragil Ayu.
- Dewanti Agustina.
# Tingkat Program Studi Ekonomi Pembangunan :
- Ferdy Pramudia Irfansyah.