Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Merdeka (Unmer) Malang, mengirimkan empat dosennya dalam acara pertemuan ilmiah internasional, bertajuk International Symposium on Management (INSYMA) 2025 di Ho Chi Minh University of Banking-Vietnam, pada 12-15 Mei 2025. Keempat dosen tersebut adalah Irany Windhyastiti, SE., MM (Wakil Dekan I FEB Unmer Malang), Dr. Umu Khouroh, SE., M.Si, Fatmasari Endayani, S.AB., S.Akun., M.AB, dan Ernita Dian Puspasari, SP., M.Si. Acara ini diselenggarakan oleh Universitas Surabaya (UBAYA) bekerja sama dengan beberapa perguruan tinggi sebagai Co-host, termasuk Program Studi Manajemen FEB Unmer Malang sebagai salah satu Co-host. INSYMA merupakan ajang mempertemukan para ilmuwan dan praktisi manajemen, dari berbagai negara, yang menunjukkan eksistensinya di dunia internasional.

Para dosen FEB Unmer Malang diatas, tergabung sebagai perwakilan dari berbagai perguruan tinggi ternama di Indonesia dan sejumlah universitas dari luar negeri, termasuk Vietnam, Malaysia, Filipina, dan Angola. Dalam sambutan pembukaannya, Rektor Ho Chi Minh University of Banking, Prof. Dr. Nguyen Duc Trung, menyebutkan, dibutuhkan kolaborasi antar negara dalam pengembangan pendidikan tinggi. “Kami sangat terbuka untuk menjalin kerja sama internasional, baik dengan institusi pemerintah maupun perguruan tinggi dari luar negeri”. Sebagai informasi, forum INSYMA menjadi wadah bagi parta akademisi di bidang manajemen dan ekonomi, untuk saling bertukar gagasan, memperkuat kerjasama antar negara, serta mengembangkan kontribusi keilmuan secara global. Dalam ajang ini, artikel delegasi Program Studi Manajemen FEB Unmer Malang berhasil meraih best paper.

 

Leave a Comment