Ketua Program Studi Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Unmer Malang, Dr. Ir. Harsono, MS, menghadiri Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Kota Malang pada hari senin, 28 Nopember 2022, bertempat di Ijen Suites and Convention, Kota Malang. Dr. Ir. Harsono, MS hadir dalam kapasitas mewakili Rektor Unmer Malang. Kegiatan Musrenbang yang diadakan setiap tahun oleh Pemerintah Kota Malang ini memiliki relevasi langsung dengan Program Studi Pembangunan, yang memiliki konsentrasi Ekonomi Keuangan Daerah dan beberapa mata kuliah tentang perencanaan pembangunan daerah dalam kurikulumnya.
Acara ini diadakan oleh Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Malang terkait Tanggungjawab Sosial Perusahaan (TSP) dengan membahas 897 usulan yang belum terakomodasi pada musrenbang-musrenbang sebelumnya. Hadir dalam kegiatan tersebut, Wali Kota Malang Sutiaji, Ketua DPRD Kota Malang I Made Riandiana Kartika, Kepala Bappeda Kota Malang Dwi Rahayu, dan Ketua Forum CSR Kota Malang yang juga sebagai Manajer PLN UP3 Malang Miftachul Farqi Faris.